Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Nada A Baca Not 1/8 dan 1/16

Cara membaca not balok bernilai 1/8 dan 1/16 yang dibahas kali ini. Pembahasan menggunakan gambar dan audio/video sehingga lebih mudah dimengerti.

Sebetulnya cara membaca notasi 1/8 dan 1/16 ini pernah dibahas waktu lalu tetapi dengan nada dasar yang bukan nada A. Sekarang dibahas menggunakan nada dasar A. Sebenarnya hampir sama dengan nada dasar yang lain, hanya beda posisinya saja.

Membaca notasi bernilai 1/8 dan 1/16 ini agak sulit dibanding membaca notasi yang bernilai 1/4. Kesulitannya adalah agak cepat. Baiklah, perhatikan notasi di bawah ini.


gambar notasi not 1/8 dan 1/16 pada not balok


Notasi di atas bukan sebuah lagu, itu hanya notasi secara acak.

Silakan, notasi di atas dipakai sebagai bahan untuk latihan. Bagi anda yang sudah punya metronom, atur tempo dan ketukannya ( biramanya ). Bagi anda yang belum punya , silakan download di PLAY STORE – gratis, gunakan ponsel android.

Jika anda belum punya atau belum men-download, anda bisa gunakan jam dinding sebagai alat bantu. Perhatikan, tempo 60 artinya 60 bpm ( beat per minute ). Jadi dalam satu menit itu ada 60 beat (ketukan). Dengan kata lain 1 ketuk itu sama dengan 1 detik.

Lihat bar ke-1, notasinya A, B, C, D setiap not bernilai 1/8, artinya setiap not berdurasi 1/2 detik. Jadi cara bacanya tekan not A selama 1/2 detik kemudian pindah ke not B tekan selama 1/2 detik, berikutnya pindah ke not C tekan selama 1/2 detik, lalu pindah ke not D tekan selama 1/2 detik. ( bagi anda yang belum tahu )

Lalu pindah ke not A tekan selama 1/4 detik, pindah ke not B selama 1/4 detik, pindah ke not C selama 1/4 detik dan pindah ke not D selama 1/4 detik. Berikutnya ada tanda diam yang bernilai 1/4 not dengan durasi 1 detik. Jadi diam dulu 1 ketuk atau 1 detik.

Bar ke-2 sama dengan bar ke-1 caranya.

Jumlah beat dalam 1 bar jumlahnya ada 4 beat (ketuk), dan durasinya 4 detik.

Berikutnya lihat bar ke-3, notasinya A, B, C, D, A, B, C, D, tanda diam 1/4. Cara bacanya A,B, masing-masing bernilai 1/16 atau masing-masing berdurasi 1/4 detik, lalu C, D masing-masing bernilai 1/8 atau masing-masing berdurasi 1/2 detik, lalu A,B, masing-masing bernilai 1/16 atau masing-masing berdurasi 1/4 detik, lalu C, D masing-masing bernilai 1/8 atau masing-masing berdurasi 1/2 detik, lalu tanda diam bernilai 1/4 atau berdurasi 1 detik.

Saya tidak akan menjelaskan semuanya. Contoh 2 bar di atas sudah cukup jelas untuk mewakili semua bar. Untuk bar-bar yang lainnya anda tinggal melihat contoh dari 2 bar tersebut. Hanya tanda diam yang belum diterangkan semuanya. Untuk itu anda bisa membaca postingan yang berjudul Nilai Not dan Tanda Diam. Lebih lengkapnya baca juga postingan di bawah.

Cara Membaca Not Balok

Tempo

Kunci Melodi A

Nilai Not dan Tanda Diam

Jika anda sudah bisa membaca notasi di atas, bandingkan dengan video di bawah ini.



Jika melodi anda sama dengan video di atas, artinya anda sudah betul membacanya.

Semoga postingan ini bermanfaat.